Pemkab Malaka Serukan Perang Melawan Covid-19

BERITA0 Dilihat

Betun,jurnalNTT.com – Upaya untuk menanggulangi pandemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Malaka bersepakat perang melawan pandemi Covid-19.

Karena kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 hingga 9 Agustus 2021.

“Salah upaya kepedulian Pemda Malaka bersama jajaran adalah perang melawan virus Corona yang tengah melandai Malaka,”tegas Bupati Simon Nahak, Rabu (4/8/2021), ketika mensosialisasikan tujuan perang melawan pandemi covid-19.

Menurut Bupati Simon, hal perang melawan pandemi covid merupakan kepedulian Pemda Malaka bersama jajaran hingga Pemerintah Desa kepada maayarakat.

“Kita akan sosialisi perang melawan pandemi Covid-19. Akan kita keliling semua Kecamatan di Kabupaten Malaka,” kata Bupati Simon di hadapan seluruh Kepala Desa, se kecamatan Malaka Tengah.

Kepada para kepala Desa, Bupati Simon berpesan agar menyampaikan kepada semua masyarakat, terutama keluaraga masing-masing bahwa covid itu bahaya.

“Kita harus kerja sama untuk mencegah atau berupaya untuk perang melawan pandemi Covid-19 dengan cara mengikuti Protokol Kesehata, agar masyarakat dan kita tidak terkena penyakit tersebut.

Sementara drg. Paskalia Frida Fahik selaku Kepala Dinas Kesehatan 
Kabupaten Malaka dalam kegiatan ini juga menyampaikan harapannya untuk kerja dalam upayah pencegahan penularan virus Covid-19.

“Tidak boleh takut untuk divaksin, kita harus bekerja sama perang melawan covid,”kata kadis Dinkes Malaka.

Karen itu, Kadis Frida berpesan, agar masyarakat wajib masker, atau jangan lupa pakai masker ketika keluar rumah.

“Masyarakat harus mematuhi protokol atau aturan pencegahan Covid-19,”jelas Kadis Frida.

Pada kesempatan yang sama Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Malaka, Briyinsina Frida Klau berbagi cerita tentang bagaimana pertama kali dirinya terinfeksi virus.

“Virus ini bagaikan suanggi, tak menyangka bisa terpapar Covid-19. Padahal selama ini selalu menjaga daya tahan tubuh dengan mentaati protokol kesehatan,”kisah Kadis Kominfo.

Kadis Kominfo berharap masyarakat jangan malu jika dinyatakan positif Covid-19.

“Juga saya minta, hilangkan stigma negatif pada saudara kita yang sedang berjuang untuk sembuh dari virus corona ini, mereka semua butuh doa dan support kita bersama,” ujar Kadis Frida. (epy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *